10/01/11

Menggambarkan Antarmuka Komputer dengan Saluran Telekomunikasi


Saluran komunikasi merupakan media yang digunakan untuk mentransmisikan suatu sinyal listrik yang membawa data kesuatu lokasi tertentu yang sudah ditentukan. Saluran ini dapat berupa transmisi satelit, sinyal radio, atau jaringan telepon. Dalam jaringan komputer media utama untuk mentransmisikan data adalah kabel twisted pair dan kabel koaksial
 
1.    NIC(Network Interface Card)
NIC adalah sebuah kartu jaringan (LAN card) yang dipasang pada slot ekspansi pada sebuah motherboard komputer (server maupun workstation) sehingga komputer dapat dihubungkan ke dalam sistem jaringan. Dilihat dari jenis interface-nya, umumnya terbagi menjadi dua yaitu PCI dan ISA. Terdapat juga beberapa kartu/card yang diperuntukkan khusus untuk laptop atau notebook dengan socket PCMCIA.

2.    Kabel dan Konektor
Merupakan media penghubung antara komputer dengan komputer lainnya atau dengan peralatan jaringan lainnya yang digunakan untuk membentuk jaringan.
Terdapat beberapa tipe pengkabelan yaitu:
a.    Thin ethernet(thinnet)
     Thin ethernet memiliki keunggulan dalam hal biaya yang lebih murah dibandingkan dengan tipe pengkabelan lainnya serta pemmasangan komponennya lebih mudah. Panjang kabel thin coaxial/RG-58 antara 0,85-185 meter dan maksimum 30 komputer terhubung.
b.    Thick ethernet
Dengan Thick  ethernet atau(thicnet,jumlah komputer yang dapat dihubungkan akan lebih banyak dan jarak antar komputer dapat diperbesar, tetapi biaya pengadaan pengkabelan ini lebih mahal serta pemasangannya relatif lebih sulit dibandingkan thinnet. Pada thicknet digunakan transceiver untuk menghubungkan setiap komputer dengan sistem jaringan yang digunakan adalah konektor tipe DIX. Panjang kabel transceiver maksimum 50 meter, panjang kabel thicnet maksimum 500 meter dengan maksimum 100 transciever terhubung.
c.    Twisted pair ethernet
Kabel Twisted pair ini terbagi menjadi dua jenis yaitu shielded dan shielded adalah jenis kabel yang memiliki selubung pembungkus. Untuk koneksinya kabel jenis ini menggunakan konektor RJ-11 atau RJ-45. Twisted pair umumnya lebih handal (reliable) dibandingkan dengan thin coax karena HUB mempunyai kemampuan data error correction dan meningkatkan  kecepatan transmisi.
d.    Fiber optic
Jaringan yang menggunakan fiber optic (FO) biasanya perusahaan besar, dikarenakan harga dan proses pemasangannya lebih sulit. Namun demikian jaringan yang menggunakan FO dari segi kehandalan dan kecepatan tidak diragukan. Kecepatan pengiriman data dengan media FO lebih dari 100 Mbps dan bebas pengaruh lingkungan.
3.    Hub/konsentrator
Hub/kosentrator adalah sebuah perangkat yang menyatukan kabel-kabel jaringan (network) dari tiap-tiap workstation, server, atau perangkat lainnya. Hub mempuntai banyak slot(konektor) konsentrator di mana dapat dipasang menurut nomor port dari kartu (card) yang dituju.
Ciri-ciri yang dimiliki konsentrator adalah:
-    Biasanya terdiri dari 4, 8, 12, atau 24 port RJ-45.
-    Digunakan pada topologi bintang untuk aplikasi yang mengatur manajemen port.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Belajar Jaringan Komputer. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com